"Terima kasih kepada seluruh masyarakat, saya sebagai pribadi juga mewakili pemerintah pemerintah juga mohon maaf atas segala kekurangan dalam penyambutan, semoga hujan yang turun ini membawa berkah," ujar Arifin,
Caping Gunung Indonesia - Setelah santer kabar Wakil Bupati Trenggalek Mochammad Nur Arifin mangkir dari pekerjaannya sebagai kepala daerah, tiba-tiba hari ini muncul dalam istigasah yang juga dihadiri KH Ma'ruf Amin.
Arifin datang ke lokasi kegiatan di Stadion Menak Sopal dengan memakai seragam Ansor. Pria yang juga menjabat Sekretaris PW Ansor Jatim tersebut sempat memberikan sambutan di hadapan ribuan jemaah.
"Terima kasih kepada seluruh masyarakat, saya sebagai pribadi juga mewakili pemerintah pemerintah juga mohon maaf atas segala kekurangan dalam penyambutan, semoga hujan yang turun ini membawa berkah," ujar Arifin, Selasa (22/1/2019).
Kegiatan istigasah kubro tersebut dihadiri sejumkah tokoh ulama. Di antara KH Ma'ruf Amin, KH Anwar Iskandar dan sejumlah ulama lain. Sebelumnya Wabup Trenggalek Mochammad Nur Arifin dikabarkan tidak melakukan kegiatan dinas selama lebih dari sepekan. Absennya orang nomor dua di Trenggalek tersebut diduga tanpa izin bupati maupun jajarannya. Kasus tersebut saat ini sampai ke tangan Gubernur Jawa Timur dan telah diberikan surat teguran.#nur_cgo
Sumber, berita Indonesia
0 comments:
Posting Komentar