Ing Ngarsa Sung Pawarta Ing Madya Mangun Karya Tut Wuri Jaya-jaya Wijayanti

our facebook page

Kekeringan Di Trenggalek Semakin Meluas


 
 
 
Caping Gunung Indonesia - Bencana kekeringan di Kabupaten Trenggalek terus meluas. Dari semula hanya tiga desa, kini bertambah menjadi 13 desa.Badan Penggulangan Bencana Daerah (BPBD) terus menggelontorkan bantuan air bersih kepada warga terdampak.

Kepala Pelaksana BPBD Trenggalek, Joko Rusianto mengatakan, ke-13 desa adalah Mlinjon, Suruh, Jatiprahu, Prambon, Ngrandu, Wonocoyo, Cakul, Puru, Gador, Karangtengah, Timahan, Bogoran dan Desa Gading.

"Jadi memang benar, untuk kekeringan terus bertambah, tapi kami berupaya keras untuk membantu masyarakat dengan mengirimkan air bersih. Begitu ada surat resmi yang masuk, kami akan segera tindaklanjuti dengan pengiriman," katanya, Jumat (22/9/2017).

Menurutnya tambahan desa-desa terdampak tersebut seluruhnya merupakan wilayah yang rutin mengalami kekeringan setiap kali musim kemarau. Dijelaskan, saat ini BPBD setempat bekerjasama dengan PDAM Trenggalek untuk membantu distribusi air bersih kepada warga.

"Mana yang dikirim PDAM dan mana yang dikirim BPBD semuanya sudah terjadwal dengan baik, sehingga semua desa terdampak tersebut bisa terlayani. Bantuan ini sifatnya gratis," ujarnya.

Lebih lanjut Joko menjelaskan, khusus untuk wilayah Kecamatan Panggul pihaknya menyiapkan tiga unit mobil tangki untuk melayani desa-desa di sekitarnya. Mengingat wilayah tersebut lokasinya jauh dari pusat kota.

"Tiga mobil itu menginap di sana dan mengambil air dari PDAM Panggul, karena kalau mengambil dari Trenggalek tidak mungkin, terlalu jauh," jelasya kepada sejumlah wartawan. Sementara itu Bupati Trenggalek, Emil Elestianto Dardak mengaku terus berupaya untuk mengangani bencaa kekeringan di wilayahnya, mulai dari jangka pendek hingga jangka panjang.

"Di beberapa wilayah yang terdampak ini kami sedang lakukan langkah-langkah teknis, seperti di Desa Terbis Kecamatan Panggul, di sana itu sumber airnya sudah berpindah lokasi lebih atas, sehingga kemungkinan akan bisa dilakukan pemipaan," katanya.

Selain itu saat ini petugas dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) juga tengah melakukan proses penelitian untuk mendeteksi titik-titik sungai bawah tanah yang kemungkinan bisa dijadikan sumur. "Untuk proses distribusi air ke titik kekeringan tetap kami lanjutkan hingga bencana krisis air selesai," jelasnya.

Sesuai dengan data di BPBD Trenggalek, wilayah yang berpotensi mengalami kekeringan mencapai 75 desa tersebar di 13 kecamatan. Kawasan rawan krisis air tersebut rata-rata berada di wilayah pegunungan tandus.
 #nurul_cgo
 
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support