Ing Ngarsa Sung Pawarta Ing Madya Mangun Karya Tut Wuri Jaya-jaya Wijayanti

our facebook page

Minta Ciujung Serang Bersih dari Limbah, Mahasiswa Terikal Gantung Diri



Caping Gunung Indonesia - Puluhan mahasiswa menggelar aksi protes terkait pencemaran limbah di aliran Sungai Ciujung, Kabupaten Serang. Dua mahasiswa melakukan aksi teatrikal dengan cara gantung diri di depan Kantor Bupati Serang. 

Dipantau di depan kantor Bupati Serang, Senin (23/9/2019), massa tampak membuat rangkaian bambu. Di tengahnya dipasang tali gantungan. Lalu, dua mahasiswa melakukan aksi teatrikal dengan tali gantungan itu.

Koordinator aksi Matrubi mengatakan massa terdiri dari pecinta alam di kampus-kampus sekitar Banten. Mereka menuntut Ciujung sebagai sungai besar di Banten dibersihkan dan terbebas dari pencemaran limbah.

"Kita menuntut sungai Ciujung bersih lagi. Kami menolak statemen dari gubernur dan wakil gubernur yang mengeluarkan statemen bahwa masalah Ciujung sudah clear," kata Matrubi kepada wartawan di Serang, Banten, . Mereka juga menolak pernyataan dari Dinas Lingkungan Hidup yang menyatakan bahwa pencemaran Ciujung diakibatkan oleh perusahaan tempe. Padahal banyak industri yang menyumbang pencemaran Ciujung oleh pabrik-pabrik besar.

Mahasiswa mengaku memiliki bukti bahwa ada pipa besar pembuangan limbah industri ke Sungai Ciujung sehingga menghitam setiap tahun. Limbah yang dibuang, katanya, merugikan warga dan termasuk dalam jumlah yang parah.

Mereka juga menolak adanya perusakan alam di beberapa daerah di Banten. Seperti proyek geothermal di Padarincang, pengerukan bukit di Kramatwatu dan galian-galian pasir di Kabupaten Serang.  #nurul_cgo


Sumber, Berita Indonesia 
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support