Ing Ngarsa Sung Pawarta Ing Madya Mangun Karya Tut Wuri Jaya-jaya Wijayanti

our facebook page

Aplikasi Ramah Anak untuk Si Kecil

 


Caping Gunung Indonesia - Dengan begitu banyaknya pilihan aplikasi yang tersedia, tak semuanya dapat digunakan oleh Si Kecil lho, Moms. Karena, tak jarang aplikasi yang beredar mengandung konten dewasa. Inilah yang menjadi alasan Nickelodeon dan Telkomsel bekerja sama untuk meluncurkan aplikasi ramah anak, Nickelodeon Play.
 
“Fokus utama Nickelodeon adalah untuk berbagi kegembiraan kepada anak-anak. Untuk itu, kami mempersembahkan Nickelodeon Play dengan harapan kegembiraan ini dapat semakin dinikmati secara maksimal,” ujar Syahrizan Mansor, Vice President Nickelodeon Asia, Viacom International Media Network.
 
Hal ini didukung oleh jangkauan jaringan Telkomsel yang amat luas dan stabil di Indonesia. “Tayangan program-program Nickelodeon kebanyakan tersedia melalui layanan tv kabel ataupun tv berlangganan. Namun, layanan ini hanya umum digunakan di kota-kota besar. Maka dari itu, dengan jangkauan jaringan Telkomsel yang luas serta bentuknya yang berupa sebuah aplikasi, kami berharap semakin banyak anak dan orangtua yang mendapatkan hiburan dari Nickelodeon,” kata Eriek H. Lukito, General Manager Video Telkomsel.
 
Aplikasi ini dijamin aman untuk anak-anak, Moms! Seluruh konten yang terdapat pada aplikasi ini dirumuskan dan dibuat secara khusus oleh tim Nickelodeon, sehingga dijamin ramah anak dan menyenangkan. “Nickelodeon menjamin bahwa tidak ada ucapan kasar serta adegan berbahaya dalam seluruh konten Nickelodeon Play. Baik itu video ataupun permainan,” kata Syahrizan.
 
Hal-hal yang dapat dinikmati Si Kecil dalam aplikasi ini, antara lain:
  • Ratusan episode acara televisi Nickelodeon, seperti Spongebob Squarepants, Teenage Mutant Ninja Turtles, dan Dora the Explorers.
  • Permainan seru dengan berbagai karakter Nickelodeon.
  • Berbagai kejutan untuk merangsang rasa ingin tahunya.
 
Walaupun aman bagi anak, Moms tetap harus dampingi waktu bermain Si Kecil apabila ia berusia di bawah 5 tahun. Syahrizan merekomendasikan orangtua untuk membantu Si Kecil dalam memahami serta berinteraksi dengan seluruh konten yang tersedia. Aplikasi ini dapat diunduh melalui Google Play maupun App Store.
 
Jadi, apakah Moms tertarik untuk bermain dengan Si Kecil memakai aplikasi ini?

Sumber, Berita Indonesia 
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support