Ing Ngarsa Sung Pawarta Ing Madya Mangun Karya Tut Wuri Jaya-jaya Wijayanti

our facebook page

Melatih Kemandirian Sejak Dini


Melatih Kemandirian Sejak Dini

Caping Gunung Indonesia - Mengajarkan sikap mandiri pada anak memang tidak bisa dilakukan secara instan. Dalam hal ini membutuhkan proses dan teknik yang berkualitas. Disamping itu, mengajarkan kemandirian anak usia dini membutuhkan kesabaran. Sikap mandiri sebaiknya diajarkan sejak usia 2 atau 3 tahun karena pada usia tersebut bisa dibilang pondasi atas sikap yang kelak dibawa hingga dewasa.

Pada dasarnya untuk melatih kemandirian pada anak usia dini bisa dilakukan dengan membiasakan melakukan kegiatan-kegiatan kecil yang bersifat sederhana. Nah, tindakan tersebut menjadi awal terbentuknya kemandirian pada anak.

Dalam melatih kemandirian pada anak, orangutan harus memiliki peran dan contoh yang baik bagi anak. Hal ini karena pada usia dini sikap dan karakter anak masih terbilang labil sehingga mudah terpengaruh dengan apa yang dilihat dan didengarnya.
Nah, Berikut Ini Kebiasaan Sederhana Untuk Membentuk Kemandirian Pada Anak
  • Merapihkan Tempat Tidur Sendiri
Salah satu cara sederhana untuk menumbuhkan rasa percaya diri pada anak yaitu dengan mengajarkan hal kecil seperti merapihkan tempat tidur sendiri. Hal ini mungkin terlihat sepele, namun akan berdampak besar terhadap pembentukan karakter anak di masa mendatang.

Cara sederhana ini bisa Anda ajarkan pada si kecil setiap kali bangun tidur. Ajak si kecil untuk merapihkan tempat tidurnya mulai dari melipat selimut, merapihkan bantal dan sprei. Jangan mempersoalkan tingkat kerapihan karena yang terpenting kemauan anak untuk melakukan hal tersebut.
  • Mengambil Makanan Sendiri
Sikap kemandirian juga bisa Anda ajarkan di meja makan. Biarkan si kecil untuk mengambil makanan sendiri dan jangan selalu menyuapinya. Dalam hal ini yang perlu Anda lakukan adalah mengajarkan cara mengambil makanan yang baik dan sopan. Selain itu, ajarkan juga etika dan cara makan yang baik pada anak.

Jika pada usia balita si kecil sudah bisa makan sendiri maka hal ini menunjukan bahwa kemandirian anak sudah mulai terbentuk dengan baik. Yang perlu Anda lakukan yaitu memantau perkembangan sikap tersebut dengan selalu mengajarkan hal-hal baik pada anak.
  • Merapihkan Mainan
Anak-anak memang identik dengan meninggalkan mainan dimana saja. Nah, untuk membentuk kepribadannya maka sebaiknya Anda mulai mengajarkan si kecil untuk menaruh dan merapihkan mainannya sendiri. Ajarkan pada anak untuk meletakkan maianan sdi tempat yang seharusnya.

Langkah sederhana ini bisa menjadi salah satu jalan untuk menumbuhkan kemandirian pada anak. langkah sederhana namun berkualitas justru lebih mudah dipelajari oleh si kecil. Dalam hal ini Anda harus senantiasa sabar dan telaten melakukannya.

Demikian beberapa tindakan sederhana untuk menumbuhkan sikap mandiri pada anak. Tanamkan sikap tersebut sejak dini supaya si kecil tumbuh menjadi pribadi dan berkarakter baik. Semoga bermanfaat.#Lilis_cgo
 
Sumber, Berita Indonesia 
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support