Ing Ngarsa Sung Pawarta Ing Madya Mangun Karya Tut Wuri Jaya-jaya Wijayanti

our facebook page

Sebelum Tingkatkan Tarif, PDAM Trenggalek Tingkatkan Pelayanan

Sebelum Tingkatkan Tarif, PDAM Trenggalek Tingkatkan Pelayanan

PDAM Trenggalek merupakan salah satu PDAM sehat namun dalam sisi keuangan terdapat kerugian, imbuh Budi. Hal ini dikarenakan selisih biaya dengan tarif yang diterapkan masih cukup tinggi. Untuk biaya produksi diperlukan biaya sekitar Rp. 5.000 per meter kubik, sedangkan tarif yang diterapkan sebesar Rp. 3.000. Selisih Rp. 2.000
Caping Gunung Indonesia - Tarif harga air bersih yang disediakan oleh PDAM Trenggalek memang memiliki rentan cukup jauh dari tarif yang ditentukan oleh Pemerintah Pusat. Sedangkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, Peraturan Mendagri nomor 71 tahun 2016 tarif PDAM ini harus full cost recovery.

Dalam Workshop recovery tarif full cost di Aula Setda, PDAM Trenggalek berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan pelanggan sebelum secara bertahap menerapkan tarif full cost recovery.

Direktur PDAM, Mariati berkomitmen penyediaan air bersih akan dilakukan semaksimal mungkin 24 jam nonstop sebelum penerapan full tarif ini diberlakukan secara bertahap nantinya.

Disampaikan Budi Sucahyo dari Badan Peningkatan Penyelenggaraan Penyediaan Air Minum Kementrian PUPR, "sesuai dengan ketentuan yang berlaku, Peraturan Mendagri nomor 71 tahun 2016 tarif PDAM harus full cost recovery. Ini ketentuan dari segi peraturan, sedangkan dari segi bisnis semua biaya yang timbul itu harus tertutup dengan pendapatkan untuk tidak rugi dan bisq mendapatkan profit. Hal ini bukan hanya sebuah kebutuhan, melainkan sebuah keharusan bagi PDAM yang ada di seluruh Indonesia," ungkapnya.

"PDAM Trenggalek merupakan salah satu PDAM sehat namun dalam sisi keuangan terdapat kerugian, imbuh Budi. Hal ini dikarenakan selisih biaya dengan tarif yang diterapkan masih cukup tinggi. Untuk biaya produksi diperlukan biaya sekitar Rp. 5.000 per meter kubik, sedangkan tarif yang diterapkan sebesar Rp. 3.000. Selisih Rp. 2.000 inilah yang perlu dikejar," jelasnya. Untuk mengejar hal ini tentunya dengan cara menipiskan biaya sepertihalnya mengurangi kebocoran-kebocoran dengan memperbaiki jaringan maupun mengganti alat water meter yang rusak. Setelah meminimalisir biaya ini yang dilakukan oleh PDAM adalah meningkatkan pendapatan dengan menambah pelanggan maupun serta menyesuaikan tarif yang rendah.#nur_cgo
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support