Ing Ngarsa Sung Pawarta Ing Madya Mangun Karya Tut Wuri Jaya-jaya Wijayanti

our facebook page

TPA Jadi Hutan Indah

TPA Jadi Hutan Indah
Saat berada di hutan bambu ini siapa menyangka kalau dulunya tempat ini adalah tempat pembuangan sampah. saat TPA (tempat pembuangan akhir) dipindah ke tempat lain, lahan yang kosong oleh ibu Risma kemudian dimanfaatkan sebagai lahan hijau dan ditanami bambu.

Caping Gunung Indonesia - Hutan bambu di Keputih tengah jadi tempat wisata favorit traveler Surabaya. Namun siapa sangka, hutan cantik ini dulunya bekas tempat pembuangan sampah.

Ketika berada di kawasan Keputih, jangan lupa untuk singgah di hutan bambu. Ya, menikmati pohon bambu dengan suasana khasnya menjadi pengalaman menarik.

Saat berada di hutan bambu ini siapa menyangka kalau dulunya tempat ini adalah tempat pembuangan sampah. saat TPA (tempat pembuangan akhir) dipindah ke tempat lain, lahan yang kosong oleh ibu Risma kemudian dimanfaatkan sebagai lahan hijau dan ditanami bambu.

Tak ada yang menyangka, hutan bambu yang sekarang menjadi hits ini dulunya tempat sampah. Memang saat berada di dalamnya, kita akan menemukan bahwa di tanah tempat bambu tumbuh banyak terdapat plastik-plastik bekas.

Saat kami berkunjung, ada beberapa orang yang tengah melakukan foto pre wedding. Pohon bambu yang unik memang cocok menjadi lokasi membuat foto cantik.

Sayang sekali ketika itu sedang musim kemarau, sehingga warna hutan bambu agak kecoklatan. Jika sedang musim hujan, tentu hutan ini akan lebih hijau dan lebih indah lagi.#Lilis_cgo
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support