Obat Batuk Herbal Mujarab
Capinggunung Indonesia Batuk bukanlah suatu penyakit. Batuk merupakan mekanisme pertahanan tubuh di saluran pernapasan dan merupakan gejala suatu penyakit atau reaksi tubuh terhadap iritasi di tenggorokan karena adanya lendir, makanan, debu, asap dan sebagainya. Batuk terjadi karena rangsangan tertentu, misalnya debu di reseptor batuk (hidung, saluran pernapasan, bahkan telinga). Kemudian reseptor akan mengalirkan lewat syaraf ke pusat batuk yang berada di otak. Di sini akan memberi sinyal kepada otot-otot tubuh untuk mengeluarkan benda asing tadi, hingga terjadilah batuk.
Ada Beberapa Resep Mujarab Cara Cepat Menghilangkan Batuk
Jeruk Nipis
Peras jeruk dan ambil airnya, anda bisa juga mencampur jeruk nipis dengan madu atau juga dengan kecap untuk lebih mendapatkan manfaat yang komplit. Lalu silakan anda minum air jeruk tersebut 3 kali sehari. Daun Sirih
Menggunakan daun sirih sebagai obat batuk, sangatlah mudah anda gunakan. Caranya, silakan anda rebus lalu diminum selama 1 kali sehari.
Kunyit
Silakan ambil kunyit lalu tumbuk, bisa menggunakan susu atau juga madu. Lalu hidangkan dalam 1 gelas dan diminum 1 kali sehari.
Kencur & Bawang Merah
Caranya ambil beberapa kencur dan bawang merah kupas dan cuci bersih, kemudian kedua bahan tersebut diparut diperas diambil airnya dan disaring, ingat jangan ditambah air. kemudian beri sedikit garam, lalu aduk minum segera mungkin. sehari minum 3x sampai sembuh. Selamat mencoba.#yani cgo
sumber : berita Indonesia
0 comments:
Posting Komentar